
Batam, 16-07-2024 – Bea Cukai berkolaborasi dengan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (DJPL) dan Kejaksaan Republik Indonesia gelar sinergi pengawasan wilayah perairan Kepri dan sekitarnya melalui Operasi Trident. Operasi ini adalah pengembangan operasi sebelumnya, yaitu Operasi Pandawa pada tahun 2022 lalu.
Jakarta, 16-07-2024 – Direktorat Jenderal Bea dan Cukai atau Bea Cukai adalah salah satu unit eselon I di bawah Kementerian Keuangan yang bertugas untuk mengawasi lalu lintas barang dari dan/atau ke luar negeri, serta mengawasi barang-barang yang memiliki sifat atau karakteristik tertentu.
Sidoarjo, 16-07-2024 – Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas TNI untuk pertahanan dan keamanan negara, Bea Cukai memberikan fasilitas fiskal berupa pembebasan bea masuk atas barang-barang keperluan Latihan Bersama (Latma) JCET Flash Thunder Iron 2024 Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) dengan United States Navy Sea, Air and Land Teams (US Navy SEALs).
Purwokerto, 16-07-2024 – Bea Cukai Purwokerto menerbitkan Nomor Pokok Pengusaha Barang Kena Cukai (NPPBKC) kepada tiga pengusaha pabrik rokok di Kabupaten Banyumas, yaitu CV Elsha Sejahtera Indonesia, CV Banyumas Nusantara Jaya, dan CV Elsoon Tobacoo Indonesia, pada Rabu (10/07).
Malang, 16-07-2024 – Bea Cukai Malang dorong UMKM di wilayahnya agar terus berkembang dan mampu bersaing di tingkat internasional. Asistensi pun secara berkelanjutan digelar, antara lain ke UMKM umpan ikan Stella di Bunurejo Blimbing, Kota Malang dan perajin shuttlecock bulutangkis di Kecamatan Lawang Kabupaten Malang pada Selasa, 09 Juli 2024.
Malang, 15-07-2024 – Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Jawa Timur II menerbitkan izin fasilitas kawasan berikat kepada PT Sintec Industri Indonesia yang berlokasi di Madiun dengan hasil produksi berupa sepatu, pada Kamis (11/07).
Jakarta, 15-07-2024 – Bea Cukai terus mendorong pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) melalui pemberian fasilitas kepabeanan dan asistensi tata laksana ekspor sebagai salah satu strategi menjaga pertumbuhan ekonomi. Dalam kegiatan bertajuk “Customs Visit Customer (CVC)”, Bea Cukai melalui Bea Cukai Kantor Wilayah (Kanwil) Bali Nusra dan Bea Cukai Bogor melaksanakan lawatan kerja ke pelaku UMKM di bawah pengawasannya.
Yogyakarta, 15-07-2024 – Dalam memfasilitasi kegiatan perdagangan, Bea Cukai Yogyakarta melaksanakan pengawasan dan pelayanan atas kegiatan ekspor cerutu oleh PT Taru Martani 1918, pada Senin (24/06). Perusahaan yang dimiliki oleh Pemerintah Provinsi Yogyakarta tersebut mencatatkan nilai transaksi ekspor sebesar Rp170 juta.
Padang, 15-07-2024 – Bea Cukai Teluk Bayur musnakan rokok ilegal, minuman mengandung etil alkohol (MMEA) dan barang hasil penindakan lainnya pada Kamis, 11 Juli 2024 di halaman Kantor Bea Cukai Teluk Bayur. Pemusnahan ini merupakan perwujudan peran community protector dalam melindungi masyarakat dari peredaran barang-barang ilegal dan berbahaya.
Jakarta, 15-07-2024 – Optimalkan pengawasan di Pangkalpinang dan perbatasan RI-Timor Leste, Bea Cukai jalin sinergi dengan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal), Polres, Kejaksaan Negeri, serta Pengadilan negeri
(Feed generated with FetchRSS)