Category Added in a WPeMatico Campaign

Jakarta, 27-12-2024 – Bea Cukai Malang dan Bea Cukai Belawan menyelenggarakan talkshow inspiratif guna memberikan pemahaman ekspor kepada pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Kedua acara ini menjadi bagian dari komitmen Bea Cukai untuk memperluas akses pasar global bagi produk lokal.
Semarang, 29-12-2024 – Bea Cukai Tanjung Emas terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pelaku usaha melalui program Customs Visit Customer (CVC). CVC kali ini dilakukan dengan mengunjungi dua perusahaan strategis di Kabupaten Semarang, yaitu PT Bina Guna Kimia dan PT Semarang Autocomp Manufacturing Indonesia (SAMI).
Parepare, 27-12-2024 – Sebagai perwujudan sinergi antarinstansi di bidang pengawasan, Bea Cukai Parepare turut serta dalam pemusnahan barang bukti penindakan oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Parepare. Pemusnahan tersebut terlaksana di halaman kantor Kejari Parepare, pada Kamis (12/12).
Tangerang Selatan, 27-12-2024 – PT Marwi Indonesia Industrial resmi terima izin fasilitas kawasan berikat dari Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Banten, pada Senin (23/12). Dengan mengantongi fasilitas kawasan berikat, PT Marwi Indonesia Industrial akan mendapat kemudahan fasilitas fiskal seperti penangguhan bea masuk, tidak dipungut Pajak Pertambahan Nilai (PPN), dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM).
Kapuas Hulu, 27-12-2024 – Bea Cukai Nanga Badau kembali mencatat pelepasan ekspor produk turunan kelapa sawit berupa bungkil (palm kernel expeller) ke Kuching, Sarawak, Malaysia. Sebanyak 34 ton bungkil sawit diekspor oleh PT Buana Tunas Sejahtera, dengan nilai mencapai Rp52 juta.
Bandung, 27-12-2024 – Bea Cukai Bandung, bersinergi dengan pemerintah daerah (pemda) musnahkan barang hasil penindakan di bidang cukai, berupa rokok dan minuman mengandung etil alkohol (MMEA/miras) ilegal yang telah berstatus sebagai barang yang menjadi milik negara (BMMN). Pemusnahan digelar di halaman kantor Bea Cukai Bandung, pada Jumat (20/12).
Banjarmasin, 24-12-2024 – Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Kalimantan Bagian Selatan (Kalbagsel), Bea Cukai Banjarmasin bersama Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Kelas II Banjarmasin lepas 13 ribu ekor belut sawah hidup (live ricefield eels) milik CV Tiga A ke pasar Tiongkok. Hasilkan devisa ekspor hingga USD9.678,8, ekspor ini dilaksanakan melalui Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin pada Kamis (19/12).
Jakarta, 24-12-2024 – Bea Cukai gelar Rapat Koordinasi Pimpinan (Rakorpim) Akhir Tahun 2024 bertajuk “Refleksi dan Transformasi Bea Cukai untuk Mendukung Asta Cita” pada Selasa (24/12) di Kantor Pusat Bea Cukai, Jakarta. Salah satu bahasan dalam Rakorpim Bea Cukai ialah Penguatan Reformasi Kepabeanan dan Cukai Berkelanjutan (PRKCB) yang berlangsung sejak tahun 2021 hingga saat ini.
Yogyakarta, 24-12-2024 – Tingkatkan literasi di bidang kepabeanan dan cukai, Bea Cukai Yogyakarta menerima kunjungan dari dua sekolah menengah kejuruan (SMK) pada bulan Desember 2024.
Grobogan, 24-12-2024 – Bea Cukai Tegal musnahkan 5.650.200 batang rokok ilegal dengan nilai barang mencapai Rp7.800.147.300, pada Selasa (17/12) di PT Semen Grobogan. Pemusnahan ini juga berhasil menyelamatkan potensi kerugian negara sebesar Rp5.410.552.286.
(Feed generated with FetchRSS)